Review Makanan Kucing Maxi Cat Food, Bagus Atau Tidak ?

[adinserter block=”2″]

Makanan kucing maxi – Makanan kucing menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan, selain karena berhubungan dengan kesehatan, makanan juga akan berpengaruh pada mood kucing. Jika kucing suka, tentu moodnya juga bakal luar biasa . Namun bila tidak, maka akan jelek.

Oleh sebab itu, sebelum membeli produk makanan kemas untuk kucing, memang sebaiknya harus mencari informasinya terlebih dahulu. Apakah banyak yang cocok atau tidak. Seperti pada produk maxi premium cat food.

Mencari tahu review makanan kucing maxi perlu dilakukan agar kita tahu pengalaman orang-orang yang telah memberikan makanan tersebut ke peliharaanya. Apakah cocok atau tidak. Sehingga kita bisa menentukan untuk memakai produk tersebut atau enggak.

Ok, untuk mengetahui bagus atau tidaknya makanan kucing merk ini, mari baca review makanan kucing maxi dari myhewan :

 Review Maxi Makanan Kucing

1. Ukuran Kemasan

[adinserter block=”1″]

Produk Maxi Premium Cat Food dijual dengan kapasitas besar. Salah satunya adalah kemasan ukuran 20 Kg. Namun tenang saja, banyak penjual makanan kucing yang merepack dengan berbagai ukuran. Misalnya 400 Gram, 800 Gram 1 Kg, 2 Kg, dan lainnya.

kemasan repack maxi premium cat food
Kemasan Repack by shopee.co.id

Jika Anda membelinya di toko offline, mungkin Anda akan dapat membeli kemasan repack sesuai dengan ukuran yang Anda butuhkan. Namun jika membelinya secara online, maka kemasan repack yang paling umum adalah ukuran seperti yang sudah saya sebutkan.

Bagusan mana ? Maxi Atau Bolt ?

2. Komposisi Bahan

Produk Maxi terbuat dari bahan-bahan bernutrsi tinggi yang berasal dari daging pilihan, tinggi protein, dan asam lemak murni. Nutrisi yang terkandung dalam bahan-bahan tersebut dapat menunjang proses pertumbuhan dan perkembangan si empus. Berikut daftarnya kandungan makanan Maxi :

[adinserter block=”3″]
  • Crude Protein (min): 32.0%
  • Crude Fat (min): 12.6%
  • Crude Fiber (min): 4.5%
  • Misture (max): 10.0%
  • Ash (max): 3.5%
  • Salt (min): 1.0%
  • Calcium (min): 0.9%
  • Vitamin A (min): 25,000 I.U/kg
  • Vitamin C (min): 50mg
  • Vitamin D3 (min): 1,600 I.U/kg
  • Vitamin E (min): 110 I.U/kg
  • Herbs: 0.2%
  • Omega 6 Fatty Acids (min): 2.5%
  • Omega 3 Fatty Acids (min): 0.35%

Selain itu, produk ini juga Mengandung ekstrak Yucca Schidigera yang berguna untuk mengurangi bau pesing atau bau pada kotoran kucing. Bisa dibilang Maxi menjadi salah satu makanan kucing terbagus.

Baca Juga makanan penggemuk kucing yang biasa dipake orang.

3. Rasa Yang Ditawarkan

Perusahan makanan kucing ini sampai sekarang masih menyediakan variasi rasa chicken dan tuna saja. Apabila nanti muncul variasi rasa yang baru, akan saya update pada artikel ini. Atau bisa Anda komen di bawah untuk mengingatkan saya, tentang itu. Atau Anda juga bisa mengirmkan informasi pada laman kontak kami.

Tapi meski hanya memiliki 2 varian rasa. Namun rasa yang merk ini tawarkan merupakan rasa yang cukup banyak laris.

4. Bentuk Kibble Dan Aroma

review maxi
Seperti biskuit by petindonesia.asia

Bentuk dari makanan kucing Maxi ini adalah bulat – bulat kecil seperti biskuit, sehingga bisa muat di rahang rahang kecil. Adapun teksturnya cukup keras, apabila dipatahin pake tangan cukup sulit.

Tapi meski begitu, kucing kelihatan tidak terlalu susah dalam mengunyah, kelihatan lancar lancar saja. Kecuali untuk kitten, kemungkinan akan agak kesusahan akibat teksturnya yang cukup keras.

Lalu, untuk aromanya cukup standar, tidak terlalu menyengat. Jadi untuk Anda yang punya kucing yang sukanya sama makanan yang beraroma gak tajam, maka merk ini bisa Anda coba kasihkan ke kucing kesayangan.

5. Target Usia

Makanan Maxi cocok untuk semua umur, baik anak kucing, kucing dewasa, hingga kucing tua. Jadi Anda tidak perlu khawatir, tinggal nanti coba kasih makan saja, apakah kucing Anda menyukainya atau tidak. Karena pasti cocok cocokan.

Udah tau belum kak ? daftar makanan kucing bagus dan murah serta laris.

6. Kelebihan Maxi

Untuk mengetahui apa saja kelebihan makanan kucing maxi, Anda bisa baca daftar di bawah ini :

  1. Kandungan Protein Yang Cukup Tinggi
  2. Sudah mengandung Ekstrak Yucca Schidigera
  3. Mengandung banyak Vitamin Dan Omega
  4. Harga cukup terjangkau untuk kelas menengah ke bawah

7. Kekurangan Maxi

Salah satu kekurangan yang paling tersorot adalah masalah tekturnya yang cukup keras, jadi mungkin beberapa kucing akan tidak menyukainya karena saat mereka mengunyah, kucing merasa kesusahan.

Selain itu, belum ada keterangan resmi mengenai apakah makanan ini termasuk jenis makanan yang bisa mencegah FLUTD atau tidak.

8. Tidak Semua Kucing Menyukainya

Menurut beberapa keterangan narasumber, saya berkesimpulan ternyata tidak semua kucing menyukainya. Mungkin tergantung selera dan kebiasaan kucing. Sehingga apabila tiba-tiba ganti makanan, kadang kucing kaget dan malah mendiamkan makanan tersebut.

Jadi memang sebaiknya untuk jaga-jaga belilah kemasan repacknya dulu yang paling kecil. Nanti kalau sudah cocok dan kucing baik-baik saja. Teruskan dan belilah sesuai kebutuhan.

Sering ke alfa ? cek daftar harga whiskas di alfamart dan indomaret.

PERHATIAN

Sesuai dengan informasi yang saya dapat, beberapa kucing yang tidak cocok dengan makanan maxi biasanya akan diare, kotoran lembek, nafsu makan berkurang, dan sakit perut.

Jadi sebaiknya memang cobalah beberapa hari dulu. Jika dirasa cocok teruskan, dan jika tidak maka hentikan. Karena sejatinya layaknya manusia, masing masing kucing memiliki ketertarikan dan kecocokan yang berbeda pada makanan.

3 Replies to “Review Makanan Kucing Maxi Cat Food, Bagus Atau Tidak…”

    1. untuk label halanya sih belum Ada, tapi selama di inggridient tidak ada kandungan babinya. Maka kita sebagai konsumen. bisa menganggap kalau Maxi Cat food adalah halal.

  1. Kucing saya dua-duanya dikasih Maxi dan dua2nya kena FLUTD. Dokternya bilang, banyak kasus FLUTD dari Maxi dan Bolt. Kalo Whiskas, kasusnya biasanya di bulu.

Comments are closed.