5 Daftar Makanan Kucing Termahal Di Indonesia

makanan kucing termahal

Akhir-akhir ini banyak orang yang menjadikan kucing sebagai binatang peliharaan favorit. Sejak saat itulah beragam jenis makanan kucing mulai bermunculan. Dari beberapa jenis tersebut ada makanan kucing termahal yang berkualitas super.

Daftar Merk Makanan Kucing Termahal

Sebagai seorang pemelihara kucing selayaknya selalu peduli dengan kandungan nutrisi dalam makanannya. Bagaimanapun juga hal tersebut penting dalam tumbuh kembang dan kesehatanya. Ada pula beberapa rekomendasi makanan kucing termahal, berikut ulasannya:

1. Royal Canin

Royal canin merupakan makanan kucing termahal di Indonesia. Varian rasanya juga bermacam-macam namun yang paling favorit adalah royal canin urinary S/O. Tersedia dalam dua macam kemasan yakni makanan basah dan kering. Harga untuk satu makanan dibanderol mulai dari Rp. 280.000 untuk 2,5 kg.

Berbeda dengan varian makanan basah harganya mulai dari Rp. 13.000 hingga Rp. 20.000. Hal ini sesuai dengan kualitasnya, yakni terdapat formula khusus yang mencegah terbentuknya kristal struvite dan kalsium oksalat penyebab batu ginjal.

Baca Juga Review Makanan Kucing Royal Canin

2. Proplan Adult Sterilized

Yap, sesuai dengan namanya yaitu sterilized, maka makanan proplan ini memang untuk kucing yang di sterilisasi. Loh kenapa kucing steril perlu makanan khusus ?

Sebabnya adalah karena kalau kucing steril itu pasti aktivitasnya jadi menurun, karena nafsunya telah turun. Oleh sebab itu, kucing jadi gampang gemuk. Atas dasar itulah, kamu memerlukan makanan khusus kucing khusus steril, biar kucing kamu gak gampang gemuk meski sudah kamu sterilkan.

Harga proplan ini berkisar 244.000 untuk ukuran 2.5 kilogram.

3. Origen Cat & Kitten Food

Orijen cat & kitten food termasuk kedalam makanan kucing termahal hanya untuk ukuran 5,4 kg saja, harganya mencapai sekitar 1 juta rupiah. Namun hal ini sebanding dengan kelebihan yang merk ini miliki yakni komposisinya terdiri dari daging unggas dan 85% ikan.

Di dalam makanan tidak terdapat zat aditif dan bahan kimia lain, jadi bisa dibilang merupakan makanan yang alami. Jenis ini dapat kucing konsumsi dalam segala usia sehingga tidak perlu memberi varian berbeda-beda.

4. Taste of The Wild Rocky Mountain Feline Venison & Salmon

Makanan kucing jenis ini tidak hanya menjadi favorit di Indonesia bahkan sampai ke luar negeri juga. Bahan utamanya adalah daging rusa dan salmon. Selain itu, jenis ini sudah dijamin grain free atau terbebas dari biji-bijian mengingat bahan tersebut tidak baik untuk kucing.

Harga Taste mulai dari Rp. 377.000 untuk kemasan 2,3 kg. Hal ini sebanding dengan kandungan nutrisinya yakni beberapa protein, vitamin juga mineral. Selain itu, makanan ini juga sangat cocok dikonsumsi kucing segala usia dan tentunya aman bagi pencernaan.

Baca juga merk makanan kucing murah dan bagus

5. Wellness Core Indoor

Wellness di bandrol dengan harga 281.000 per 0.9 Kg. Namun dengan harga yang mahal tersebut, kamu akan mendapatkan gizi yang cukup lengkap.

Mulai dari protein, serat, antioksidan alami, hingga Omega 3. Berbagai kandungan tersbut akan membantu menjaga tubuh kucing menjadi tetap bugar dan tidak mudah terserang penyakit.

Salah satu keunggulan lain dari merk ini adalah memiliki nilai kalori yang cukup rendah, jadi tidak membuat gemuk. Selain itu, Wellnes juga termasuk ke dalam makanan kucing grain free.

Demikian ulasan mengenai makanan kucing termahal, semoga bermanfaat dan menjadi rekomendasi pemilihan makanan kucing yang sesuai dengan kebutuhan.